Proses Pembuatan


Pertama:
Singkong di sortir (yang dalam kondisi bagus dan muda) lalu di kupas dan di cuci setelah bersih lalu di kukus dalam tungku yang besar sampai masak.
 
 Kedua:
Setelah singkong masak, lalu melewati proses pendinginan setelah itu proses sortir dilakukan kembali agar singkong yang tidak layak konsumsi dapat dipisahkan. Setelah itu proses pemberian ragi ke singkong yang telah di sortir tersebut.

Ketiga:
Pengemasan Besek bamboo dan kotak dan sortir daun pisang, yang jumlah nya disesuaikan dengan banyak nya singkong yang di produksi.

Empat:
Lalu singkong yang telah di beri ragi tersebut di kemas ke dalam berbagai kemasan (besek bamboo ukuran kecil, sedang, besar dan super jumbo dan kemasan kotak). Lalu setelah di kemas akan dilakukan proses pengecekan (memastikan semua kemasan terisi dan sesuai ukuran nya).

Lima:
Setelah semua proses produksi telah selesai maka yang terakhir adalah distribusi produk ke pusat penjualan dan ke outlet-outlet yang telah di tunjuk sebagai agen pendistribusian.

0 komentar: